Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sejarah dan Harga Tipp-X

Sejarah dan Harga Tipp-X
Image by yup lee from Pixabay

Benda yang memiliki fungsi mengoreksi tulisan di kertas ini mempunyai sejarah yang panjang. Benda ini mulai muncul ketika penggunaan mesin ketik sudah dikenal.  Kesalahan pada saat mengetik membutuhkan alat yang bisa mengoreksi agar tidak membuang kertas yang digunakan. 

Sejarah Tipp-X

Tahun 1951, Bette N. Graham menemukan cairan pengoreksi pertama di dapurnya dan mulai memasarkan produk tersebut pada 1956 sebagai Mistake Out.  Kemudian baru pada tahun 1979, komersialisasi benda ini dimulai dengan pendirian perusahaan Tipp-ex di Buntingford, Inggris oleh Neil Taylor. Tidak lama setelah itu, perusahaan "Tipp-Ex Contribution" didirikan di Frankfrut, Jerman oleh Otto Carls.

Poduk pertamanya adalah sebuah kertas pengoreksi inovatif untuk digunakan pada mesin ketik. Nama "Tipp-Ex" berasal dari penggunaan produk ini: "tippen", kata dalam bahasa Jerman yang artinya "mengetik", dan "ex" dari bahasa Latin yang berarti "keluar, pergi, enyah, tidak lagi". Kertas pengoreksi ini berfungsi untuk menutup huruf jika terjadi kesalahan pengetikan.  Baru pada tahun 1965, Tipp-Ex meluncurkan produk cairan pengoreksi.  Penggunaan cairan pengoreksi dianggap lebih mudah dari kertas pengoreksi yang mengharuskan ketepatan dalam mengoreksi kesalahan. 

Pada mulanya cairan pengoreksi bermerk tipp-ex,  namun entah mulai kapan produsen lain juga menjual barang yang sama dengan merk yang bermacam-macam.  Penulis juga ingat awal mula menggunakan pengoreksi ini masih menggunakan kuas yang terpasang dibalik tutup kemasan.  Sehingga cara menggunakannya adalah dengan mencelupkan terlebih dahulu kuas pada cairan lalu kemudian diaplikasikan ke tulisan yang akan dikoreksi.  Perkembangan lebih lanjut sampai sekarang penggunaan cairan pengoreksi ini menggunakan ujung seperti spidol.  Akan tetapi harus ditekan terlebih dahulu agar cairan keluar.  Ujung dari kemasan tempat dimana cairan pengoreksi ini keluar pada awalnya menggunakan logam,  sekarang sudah menggunakan bahan plastik. 

Tipp-X Merk Lokal

Di Indonesia tercatat ada beberapa merk cairan pengoreksi ini, mulai dari Joyko, Kenko, bahkan ada merk lokal Gajah Mada /GM.  Bentuk dan jenis pun bervariasi,  mulai dari yang standar kantor dengan bentuk yang besar,  sampai dengan bentuk seperti spidol sehingga mudah dibawa.  Dari segi harga juga sangat variatif sehingga memudahkan konsumen untuk memilih jenis tipp-ex yang sesuai dengan kemampuan serta kebutuhan.  

Harga Tipp-X

Jika kita melakukan survey kecil-kecilan melalui toko online, terlihat kisaran harga cukup variatif.  Merk Gajah Mada misalnya mengeluarkan varian dengan harga 6 ribu rupiah. Sedangkan merk Kenko dengan varian yang sama seharga 5 ribu rupiah. Merk lain yaitu Joyko ternyata mengeluarkan varian dengan harga yang sama dengan meri Kenko yaitu 5 ribu rupiah saja.  Meskipun jika kita membeli melalui toko online tentu kita harus membeli dengan cara lusinan,  akan tetapi dengan harga yang jatuhnya lebih murah daripada toko offline meski ada ongkos kirim yang akan membuat harganya sebenarnya sama.

Posting Komentar untuk "Sejarah dan Harga Tipp-X"