Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

24 Istilah Dalam Jual Beli Online Yang Harus Kamu Ketahui

24 Istilah Dalam Jual Beli Online Yang Harus Kamu Ketahui - Hallo sobat semua, pada kesempatan ini saya akan membagikan artikel seputar bisnis online yang akhir-akhir ini sangat marak kita temui di medsos dan berkembang pesat.

Ya, akhir-akhir ini kita sering sekali melihat orang yang menjual dagangannya melalui dunia maya atau media sosial entah melalui facebook, WhatsApp, Twitter, Blog toko online, Marketplace dan masih banyak lainnya.
24 Istilah Dalam Jual Beli Online Yang Harus Kamu Ketahui
Image by Gerd Altmann from Pixabay 

Jika anda baru memulai bisnis online, ada baiknya anda mempelajari tentang istilah-istilah yang sering kita temukan dalam jual beli online.

Bukan hanya untuk penjual saja, Mengenal istilah-istilah bisnis online ini juga sangat penting bagi anda yang ingin melakukan jual beli secara online.

Istilah-Istilah Dalam Jual Beli Online


- Seller : Seller atau Penjual, mereka adalah para pemilik online shop.

- Buyer : Sebutan untuk pembeli atau konsumen.

- Customer : sama dengan buyer, namun ini adalah sebutan untuk pembeli loyal (sering order)

- Supplier : sebutan untuk orang yang memberikan pasokan barang pada para penjual.

- Reseller : sebutan untuk penjual yang menjualkan barang orang lain untuk konsumennya.

- Dropship : pengiriman barang kepada konsumen dengan mengatasnamakan pihak kedua selaku reseller.

- TF : Transfer

- Return : tukar barang yang sudah dibeli dengan barang lainnya.

- Refund : Transaksi dibatalkan, barang dikembalikan kepada penjual dan uang dikembalikan kepada pembeli.

- Reject : barang tidak dalam kondisi baik, ada cacat.

- Ready stock : barang tersedia.

- PO = singkatan dari Pre Order. Ini adalah sistem yang banyak dipakai oleh mereka yang menjual barang impor, atau custom. Jadi, barang baru akan dipesankan atau diproduksi setelah jadwal PO berakhir, dan dikirim setelah barang jadi.

- Restock : Restock artinya barang yang diperjual belikan tersedia kembali, setelah mengalami out of stock.

- Out of stock : Istilah untuk keadaan barang yang habis persediaannya di tangan penjual atau supplier

- Sold : habis terjual

- Trusted : terpercaya, bukan penipu

- Testimoni/Testi : Istilah untuk pesan dan kesan dari pelanggan. Ini biasanya dijadikan bukti untuk meyakinkan pembeli lainnya berdasarkan pengakuan pembeli sebelumnya

- DP (Down Payment) : sistem pembayaran yang tidak langsung dibayar lunas. Sistem pembayaran ini biasanya digunakan untuk barang dengan sistem pre order.

- Full payment : pembayaran penuh, atau langsung LUNAS.

- Booked : telah dipesan oleh orang lain. Anda tidak bisa membelinya

- Keep : Hampir sama dengan booked diatas, keep biasanya dilakukan oleh pembeli yang sudah pasti akan membeli satu produk tapi belum sempat melakukan pembayaran. Pesanan di keep terlebih dahulu agar tidak terjual kepada orang lain.

- Ongkir/shipping cost (Ongkos kirim) : biaya pengiriman dari tempat penjual ke pembeli. Ini ditanggung sama pembelinya.

- Rekber : singkatan dari rekening bersama. Maksudnya ini adalah rekening pihak ke-3 yang menjadi mediator antara penjual dan pembeli.

- Resi : nomor bukti pengiriman barang yang didapatkan dari pihak ekspedisi.

- COD (Cash on Delivery) - Cara pembelian di mana penjual dan pembelinya bisa bertatap muka. Bisa janjian di sebuah tempat, atau penjual anterin ke rumah pembeli. Pembayaran dilakukan saat mereka saling bertemu.

Semoga 24 istilah diatas bisa menjadi pelengkap wawasan Anda sebelum memulai jual beli online di dunia maya agar tidak terkesan cupu dan kudet alias kurang update.

Demikian artikel dari saya tentang 24 Istilah Dalam Jual Beli Online Yang Harus Kamu Ketahui, jika ada bahasa jual beli yang belum tertulis diatas. Silahkan berkomentar dibawah ini. terima kasih.

1 komentar untuk "24 Istilah Dalam Jual Beli Online Yang Harus Kamu Ketahui"

  1. Thanks, sangat membantu buat yang belum tahu. Termasuk saya yang belum tahu beberapa istilahnya.

    BalasHapus