Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp

Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp - Hallo pembaca setia BloggerBlitar.com, pada kesempatan ini saya akan membagikan tentang cara Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp.
Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp

Secara default, setelan WhatsApp secara otomatis akan mengaktifkan fitur Download otomatis baik dan WhatsApp juga secara otomatis akan menyimpan semua media baik berupa gambar, suara, dokumen, dan video baik itu pesan grub maupun pesan pribadi. Semua itu bertujuan untuk memberikan akses perpesanan yang cepat kepada pengguna.

Bagi sebagian pengguna hal ini dianggap biasa, tapi bagi sebagian lainnya fitur ini sangat merugikan bagi mereka. Terlebih jika si pengguna selalu aktif chattingan baik secara grub maupun pribadi.

Kerugian yang ditimbulkan oleh fitur terbilang besar, bayangkan saja jika dalam sehari kita mendapat kiriman 10 video yang terunduh di grub dengan ukuran file 10MB. Maka sudah 100mb kuota kita yang terkuras. Belum lagi kiriman-kiriman file seperti gambar, dokumen, rekaman suara dan lain-lain, pastinya sangat menguras data kita. Jika sehari data kita terkuras 100mb, maka 1 bulan bisa jadi 3000mb (3GB) dan lumayan banyak sobat.

Untuk mencegah terjadinya kebocoran data yang segitu banyak, sobat bisa mematikan fitur ini dengan cara mengikuti langkah-langkah dibawah ini.
Langkah Pertama : Sobat langsung menuju ke pengaturan WhatsApp, dengan cara sobat klik titik tiga yang berada dipojok kanan atas seperti gambar dibawah ini. Lalu klik “Setelan

Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp
Image 1

Langkah Kedua : Sobat klik menu “Penggunaan Data” dan disitu terdapat 3 menu seperti gambar yang ada tanda panahnya, seperti gambar dibawah ini dan klik satu persatu.

Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp
Image 2

Langkah selanjutnya, Pada menu “Saat Menggunakan Data Seluler” sobat hilangkan tanda ceklis pada file yang ingin sobat nonaktifkan fitur download otomatisnya seperti gambar berikut dan klik “Oke
Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp
Image 3

Dan pada menu “Saat Tersambung Ke Wifi” silahkan lakukan seperti langkah diatas (hilangkan semua ceklis) dan pilih “Oke”

Dan untuk menu “Saat Roaming” silahkan hilangkan semua tanda ceklis dan klik “OK

Dan pastikan pengaturan hasil akhir seperti dibawah ini. Jika belum, sobat bisa mengaturnya kembali.
Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp
Image 4

Demikian artikel dari saya tentang Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp, Semoga artikel diatas bermanfaat bagi sobat semua. Terima kasih

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Mematikan Fitur Download Otomatis Di WhatsApp"